Personil Polres Tolikara Beri Pembenian Latihan pada Calon Peneriman Anggota Polri 2023
pada tanggal
09 Maret 2023
KARUBAGA, LELEMUKU.COM - Bertempat di lapangan Mako Polres Tolikara, telah dimulainya rangkaian kegiatan Pembinaan Latihan (Binlat) yang di berikan langsung oleh Bagian Sumber Daya Manusia (Bag SDM) dan beberapa personil Polres kepada Calon Peserta Penerimaan Anggota Polri T.A 2033. Rabu, (08/03).
Kabag SDM AKP Budiharjo Kadir saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan Binlat ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan pemahaman serta mempersiapkan para Calon Peserta Penerimaan Anggota Polri T.A 2023 di wilayah Kabupaten Tolikara, dalam seleksi Penerimaan Calon Anggota Polri nantinya.
“Animo Calon Peserta yang antusias mengikuti Binlat Calon Peserta Penerimaan Anggota Polri T.A 2023 sebanyak 40 peserta yang terdiri dari 34 peserta laki-laki dan 6 peserta perempuan, hal ini menjadi semangat bagi kami untuk melatih adik-adik peserta tersebut untuk menggapai cita-cita sebagai Anggota Polri,” ungkapnya.
Ia Menambahkan, Binlat tersebut diikuti oleh para alumni dan siswa-siswi kelas XII yang berasal dari berbagai Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Tolikara
“Materi Pembinaan dan Latihan (Binlat) pada hari ini berupa Pelatihan Baris Berbaris (PBB), latihan pelaporan, tata cara memasuki mako serta latihan fisik lainnya, dan dilanjutkan dengan pemberian arahan dan praktek mengenai tata cara tes kesemaptaan Jasmani yang benar sehingga pada pelaksanaan saat mengikuti test nantinya Peserta Pelatihan tidak kebingungan dan kaget serta selalu siap dalam rangkaian seleksi Penerimaan Calon Anggota Polri nantinya,” Tutup Kabag SDM Polres Tolikara.(HumasPoldaPapu)