Polres Merauke Olah TKP Kasus Gantung Diri
pada tanggal
14 Maret 2023
MERAUKE, LELEMUKU.COM - Seorang pemuda bernama atas nama inisial R ditemukan tewas gantung diri di depot galon, tempat dia bekerja, Senin (13/3) sekira pukul 16.00 WIT. Ia pertamakali ditemukan temannya bernama Fadli. Ketika itu Fadli hendak masuk ke dalam depot air, tapi semua terkunci.
Dia kemudian membuka gembok dengan gergaji dan kaget melihat korban tewas dsngan seutas tali di lehernya.
Menurut ibu Sandra, pemilik usaha depot air minum, beberapa hari belakangan korban sedikit menutup diri. Korban dikenal pekerja yang baik oleh warga sekitar dan penurut.
“Dia ikut kita sudah dua tahun lebih, dia baik anaknya. Kita masih saudara juga,” ungkap Sandra di TKP, Senin (13/3/2023).
Korban sendiri, kata Sandra, tidak pernah cerita atau terbuka jika ia memiliki masalah.
Hingga saat ini kepolisian masih melakukan olah TKP dan penyelidikan untuk mengungkap kematian pemuda tersebut.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Merauke AKP Najamuddin saat melakukam olah TKP mengatakan korban merupakan karyawan penjaga galon, saat di lakukan olah TKP belum di ketahui apa penyebabnya karena masih menunggu hasil fisum dokter.
“ Kita tidak bisa melihat tubuh korban karena TKP gelap sehingga kita tidak mengetahui ada dan tidak tanda- tanda kekerasan” tutup Najamuddin.(HumasPoldaPapua)