-->

Presiden Taiwan Tsai Ing-Wan Terima Penghargaan Kepemimpinan Global Hudson Institute


WASHINGTON, LELEMUKU.COM - Presiden Taiwan Tsai Ing-wen dianugerahi Penghargaan Kepemimpinan Global (Global Leadership Award) pada Kamis (30/3) oleh Hudson Institute, kelompok riset kebijakan terkemuka AS di New York.

“Ia telah memimpin demokrasi yang dinamis dengan keberanian luar biasa dan tekad yang jernih untuk melawan tirani serta mempertahankan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka,” kata organisasi itu dalam pernyataan setelah acara penganugerahan.

Tsai bepergian melewati New York dalam perjalanannya menuju Guatemala dan Belize, dua dari 13 negara yang mempertahankan hubungan diplomatik dengan Taiwan. Ia akan mengunjungi Los Angeles setelah kunjungannya ke Amerika Tengah dan Selatan.

Ketua DPR AS Kevin McCarthy dan para anggota Kongres lainnya berencana bertemu dengan Tsai di Los Angeles. Sebagai tanggapan, Kantor Urusan Taiwan China mengatakan bahwa Beijing akan mengambil “langkah balasan yang tegas.”

Miles Yu, direktur Pusat China di Hudson Institute, yang menghadiri acara
penganugerahan penghargaan itu, mengatakan, pertemuan antara Tsai dan McCarthy “tidak disebut-sebut sepanjang malam.” Yu mengatakan demikian dalam wawancara telepon dengan VOA.

Presiden dan CEO Hudson Institute John P. Walters mengemukakan dalam sebuah pernyataan bahwa “Kami merasa terhormat dapat menjamu Presiden Tsai. Di bawah kepemimpinannya, AS dan Taiwan telah memperluas dan memperdalam hubungan keamanan dan ekonomi mereka.” Ia menambahkan, “Kami bangga karena Amerika mendukung Taiwan. Dan Hudson tetap teguh dalam mempromosikan keamanan, kebebasan, serta kemakmuran Amerika dan sekutu-sekutunya.”

Acara Tsai selama dua hari di New York kebanyakan berlangsung tertutup, tetapi protes yang diselenggarakan kelompok-kelompok ekspatriat pendukung Beijing terus mengikutinya. Pada hari Kamis, Tsai maupun tamu undangan tidak ada yang menggunakan pintu masuk utama hotel. Tetapi para demonstran di seberang hotel itu mengangkat spanduk dan bendera nasional China, meneriakkan slogan-slogan kemerdekaan anti-Taiwan dan anti-Tsai dengan pengeras suara. Mereka juga memutar lagu-lagu patriotik pro-China.(VOA)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel