Tempo.co Raih Penghargaan Baznas Award 2023
pada tanggal
22 Maret 2023
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Tempo.co meraih penghargaan Baznas Award 2023 untuk kategori Media Online Pewarta Kegiatan Zakat Terbaik. Penghargaan itu diberikan Badan Amil Zakat Nasional yang digelar di Hotel Sahid, Jakarta, Selasa, 21 Maret 2023.
"Anugerah ini bentuk apresiasi untuk tim Tempo.co yang bekerja keras dan begitu peduli dengan gerakan zakat. Kami sadar dalam soal ini kami harus terus belajar," kata Pemimpin Redaksi Tempo.co Anton Aprianto soal penghargaan tersebut, Selasa, 21 Maret 2023.
Anton Aprianto mengatakan zakat adalah salah sau bentuk ibadah sosial yang harus didukung. "Kami tentu merasa bangga dianggap memiliki kontribusi dalam gerakan yang mulia ini," ujar dia.
Acara Baznas Award itu dihadiri Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Dalam kesempatan itu, Ma'ruf meminta agar Baznas Award 2023 tidak berhenti pada ajang apresiasi pada pemangku kepentingan yang mendukung dan mendorong kebangkitan zakat di tanah air.
Untuk itu keberlanjutan peran para penerima Baznas Award itu, kata dia, harus dijaga dan dijadikan sebagai percontohan untuk dicontoh oleh pihak-pihak lainnya.
Ma'ruf Amin juga meminta sertifikasi kompetensi terhadap amil zakat diperbanyak agar menambah kepercayaan atau para pemberi zakat atas pengelolaan zakat yang profesional.
"Agar disusun strategi penguatan dari masing-masing komponen ekosistem zakat, salah satunya saya minta sertifikasi kompetensi amil zakat agar terus diperbanyak. Sebagai komponen utama ekosistem zakat, sertifikasi ini akan menambah kepercayaan muzaki karena dana zakatnya dikeloloa oleh pihak yang profesional," ujar Ma'ruf.
Ketua Baznas Noor Achmad dalam pidatonya mengatakan Baznas Award sebagai bentuk apresiasi atas perzakatan di Indonesia. Dia mengatakan ada peningkatan dalam hal pembayaran zakat sebanyak 30-35 persen.
"Artinya bahwa dana masyarakat berupa ZIS ada di mana-mana dan tinggal bagaimana kita bisa mengembangkannya," ujar Noor Achmad.
Ia mengungkapkan bahwa Baznas bisa memberi begitu banyak bantuan selama pandemi Covid-19 dalam dua tahun. "Kekuatan zakat ternyata luar biasa buat masyarakat dan dinanti masyarakat selama dua tahun," ujar Noor Achmad.
Menurut dia, selama Covid-19 juga terjadi peningkatan orang yang berinfak dan sedekah dengan luar biasa. "Bahkan melebihi 40 persen," kata dia.
Noor Achmad mengatakan, yang mengagumkan adalah mereka tak zakat, tapi berinfaq. Dan yang lebih mengagumkan, kata dia, yang berinfaq kebanyakan adalah anak-anak muda. "Dari yang awalnya 700 ribu, muzaki yang kita punya selama Covid-19 melonjak sampai 3 juta. Siapa yang menguasai adalah anak muda," ujar dia. (HumasPoldaPapua)