126 Bus Program Balik Lebaran Gratis Berangkat dari Solo
pada tanggal
28 April 2023
SOLO, LELEMUKU.COM - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan ribuan peserta balik Lebaran gratis. Ribuan orang peserta balik gratis tersebut diberangkatkan menggunakan 126 bus dari Terminal Tirtonadi, Solo, Jawa Tengah.
Baca Juga
Ia mengatakan warga yang balik dari mudik di waktu yang hampir bersamaan dijadikan satu klaster sehingga dapat delapan titik keberangkatan, di antaranya dari Surabaya, Madiun, Yogyakarta, Cirebon, Semarang, Surakarta, dan Wonogiri.
Untuk jumlah armada yang digunakan pada program balik gratis ini sebanyak 126 bus. "Kami fasilitasi mudik dan balik gratis karena di dalamnya ada yang ingin mudik pakai motor dan kendaraan pribadi. Kalau semua bergerak pasti sifatnya massal, otomatis risiko kecelakaan tinggi, maka kami klasterkan," katanya.
"Ikhtiar menekan angka kecelakaan bisa diwujudkan dan mudik berkesan bisa diwujudkan," katanya.(Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.