-->

Kami sangat menghargai kehadiran Anda di sini. 🙏

Dukung kinerja jurnalisme kami dengan berdonasi agar kami bisa terus menyajikan berita berkualitas untuk Anda. 🚀

Dukung Kami

Anda tidak aktif selama 10 menit!

Halaman akan berpindah ke artikel berikutnya dalam 5 detik. Klik atau sentuh layar untuk membatalkan.

Rabu, 2 April 2025
05:29:48 petang

COVID Mereda, Umat Muslim Indonesia dan Malaysia Rayakan Idulfitri


JAKARTA, LELEMUKU.COM - Umat Islam di Indonesia dan Malaysia berkumpul menyambut Idulfitri pada Sabtu (22/4). Mereka dapat merayakan salat Ied dengan bebas pembatasan COVID-19 sebagian besar telah dicabut.

Di Tanah Air, negara berpenduduk mayoritas Muslim terbesar di dunia, ratusan jemaah melakukan salat Idulfitri di Pelabuhan Sunda Kelapa di Jakarta Utara.

“Saya sangat senang kita bebas (dari pembatasan COVID) sekarang,” kata Laila, 35 tahun.

Jemaah lainnya, Adit Chandra, 30 tahun, mengatakan: "Saya berharap kondisi ke depan menjadi lebih baik dari sekarang, dan kita bisa berkumpul bersama keluarga setelah tiga tahun terakhir tidak bisa mudik.”

Baca Juga

Di Malaysia, umat Muslim juga merayakan Idulfitri bersama keluarga.

"Kami bisa mengunjungi keluarga besar, dan melakukannya tanpa rasa was-was... selama pandemi kami berhati-hati," kata Khairul Soryati, warga Kuala Lumpur berusia 39 tahun.

Muhd Nur Afham, 31, yang bekerja di Singapura mengatakan, dia akhirnya bisa merayakan bersama keluarga di Malaysia tahun ini setelah tidak bisa bepergian selama pandemi.

"Syukur bisa ketemu sama keluarga.. terakhir ketemu lewat video call aja," ujarnya.

Namun, baik Indonesia maupun pihak berwenang Malaysia mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati di tengah laporan meningkatnya kasus COVID. (VOA)


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel

-->