Korps Marinir Rusia Gelar Latihan Tempur
pada tanggal
17 April 2023
MOSKOW, LELEMUKU.COM - Korps Marinir Rusia, Minggu (16/4), melakukan manuver berskala besar sebagai bagian dari pemeriksaan mendadak kesiapan tempur Armada Pasifik.
Kapal pendarat Nikolay Vilkov dan Laksamana Nevelskoy berpartisipasi dalam latihan tempur yang diadakan 160 kilometer dari Vladivostok, kata kantor berita Rusia, RTR.
Awak kendaraan lapis baja (tank) BTR-82A dari Pasukan Pesisir Angkatan Laut Rusia juga bergerak ke darat di mana mereka melakukan tugas-tugas taktis.
Rekaman video yang disediakan oleh lembaga penyiaran resmi Rusia menunjukkan manuver-manuver di darat dan di laut. Namun, rekaman video tersebut tidak bisa dikukuhkan pihak ketiga oleh kantor berita Associated Press. (VOA)