Otoritas Arab Saudi Menyita Total 16,9 Juta Tablet Narkotika
pada tanggal
02 Mei 2023
RIYADH, LELEMUKU.COM - Otoritas Arab Saudi menyita 16.9 juta narkotika jenis amphetamine dan pil Captagon. Tangkapan itu buah dari kampanye anti-narkoba selama lima hari.
Baca Juga
Pada hari pertama kampanye anti-narkoba, otoritas bidang keamanan menggagalkan penyelundupan sekitar 13 juta narkotika jenis tablet amphetamine yang diselundupkan lewat pelabuhan Jeddah Islamic. Selama kampanye ini pula, otoritas Arab Saudi menahan 71 terduga yang terlibat dalam upaya penyelundupan tablet-tablet terlarang.
Otoritas Arab Saudi mengatakan orang-orang yang terlibat dalam perdagangan atau penyelundupan narkoba akan menjalani hukuman sesuai hukum syariah.
Di antara penyebaran narkoba di Arab Saudi dilakukan melalui jaringan media sosial. Anak-anak muda menggunakan Twitter dan situs media sosial lainnya untuk menjual narkoba. (Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.