Tingkatkan Pemahaman, Kesbangpol Kenalkan Ular Tangga Pancasila
pada tanggal
11 Mei 2023
AMBON, LELEMUKU.COM - Guna meningkatkan pemahaman anak terhadap nilai-nilai Pancasila yang merupakan Ideologi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar kegiatan “Belajar Implementasi Nilai-nilai Pancasila Melalui Permainan (Game) Ular Tangga Pancasila”.
Baca Juga
“Pancasila menjadi bagian terpenting untuk dijaga, diamalkan dan dilestarikan dalam kehidupan kita sebagai warga Negara Indonesia,” ungkap Wattimena saat membuka kegiatan dimaksud.
Lanjutnya, Pemerintah, Guru, dan Orang Tua memiliki tantangan yang besar terkait dengan pengenalan nilai-nilai Pancasila pada era globalisasi.
Dirinya berpesan kepada para peserta agar makna dari permainan ini dapat dipahami dengan benar melalui pendampingan yang dilakukan oleh guru dan orang tua.
“Kita tidak bisa mengharapkan para guru sendiri tetapi orang tua juga memiliki peran penting untuk membingkai mereka agar terhindar dari hal-hal negatif,” pungkas Wattimena. (DiskominfoAmbon)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.