Arab Saudi Hadiahi Seribu Warga Palestina Perjalanan Haji Gratis
pada tanggal
27 Juni 2023
RIYADH, LELEMUKU.COM - Raja Arab Saudi memberikan 1.000 warga Palestina perjalanan ke Mekah gratis untuk menjalankan ibadah haji.
Raja Salman telah memberikan secara cuma-cuma hadiah berhaji tersebut selama lebih dari sepuluh tahun terakhir kepada mereka yang terdampak konflik dengan Israel.
Pejabat Palestina mengatakan, orang-orang yang beruntung dipilih secara merata dari daerah Tepi Barat, Gaza dan Yerusalem.
Banyak warga Palestina yang menunggu bertahun-tahun untuk mendapatkan kesempatan berhaji karena besarnya permintaan dari seluruh dunia. (VOA)
Baca Juga
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.