Toni Kroos Perpanjang Kontrak dengan Real Madrid hingga 2024
pada tanggal
22 Juni 2023
MADRID, LELEMUKU.COM - Toni Kroos telah menyetujui perpanjangan kontrak satu tahun di Real Madrid. Los Blancos mengumumkan bahwa gelandang berusia 33 tahun itu akan tetap menjadi pemain Madrid hingga 30 Juni 2024.
Baca Juga
Kroos sebelumnya mempertimbangkan untuk pensiun dini, sebelum performa dan kebugarannya yang membaik selama dua tahun terakhir meyakinkannya untuk terus bermain. Mantan pemain internasional Jerman itu membuat 30 penampilan La Liga untuk Madrid musim lalu, mencetak dua gol, serta bermain 12 kali di Liga Champions, 10 di antaranya sebagai starter.
Dia akan menghadapi persaingan tambahan di lini tengah Real Madrid musim depan sejak kedatangan pemain Inggris Jude Bellingham, 19 tahun, dari Borussia Dortmund bulan ini.
Rekan setim lama Kroos, Casemiro, pergi untuk bergabung dengan Manchester United musim panas lalu, sementara Luka Modric, 37 tahun, juga sedang mempertimbangkan perpanjangan satu tahun di Bernabeu. (Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.