Vladimir Putin akan Berkunjung ke Turki untuk Temui Recep Tayyip Erdogan
pada tanggal
16 Juni 2023
MOSKOW, LELEMUKU.COM - Presiden Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan telah sepakat bahwa pemimpin Rusia akan "segera" mengunjungi Turki, kata Interfax mengutip seorang pembantu Kremlin, Jumat, 16 Juni 2023.
Kunjungan itu akan menjadi yang pertama Putin ke negara NATO sejak dia memerintahkan puluhan ribu tentara ke Ukraina pada 24 Februari 2022. Putin jarang bepergian ke luar Rusia sejak awal permusuhan skala penuh.
"Ada undangan dari Presiden Turki. Putin dan Erdogan sepakat bahwa kunjungan itu akan dilakukan dalam waktu dekat, tetapi kami belum membicarakan hari tertentu, tanggal tertentu," kata Interfax mengutip penasihat kebijakan luar negeri Kremlin Yuri Ushakov.
Erdogan, yang terpilih kembali bulan lalu untuk masa jabatan lima tahun berikutnya, berusaha mempertahankan hubungan yang kuat dengan Moskow dan Kyiv sejak dimulainya konflik di Ukraina.
Turki telah menolak untuk bergabung dengan sekutu Baratnya dalam menjatuhkan sanksi ekonomi terhadap Rusia, tetapi juga telah memasok senjata ke Ukraina dan menyerukan agar kedaulatannya dihormati.
Ankara juga telah membantu menengahi pertukaran tahanan dan, bersama dengan PBB, merundingkan kesepakatan pada Juli 2022 untuk memungkinkan ekspor biji-bijian yang aman dari pelabuhan Ukraina melalui Laut Hitam.
Mahkamah Pidana Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk Putin pada Maret atas dugaan kejahatan perang di Ukraina, yang berarti dia mungkin berisiko ditangkap jika dia bepergian ke luar negeri. Namun, Ankara bukanlah pihak dalam Statuta Roma, yang menciptakan ICC, sehingga Putin tidak memiliki risiko saat mengunjungi Turki. (Tempo)