-->

Bahlil Lahadalia Siap Bantu Investasi di Kaimana


KAIMANA, LELEMUKU.COM - Dalam rangka mendorong potensi sumber daya yang dimiliki Kabupaten Kaimana, Bupati Freddy Thie bertemu dengan Menteri Investasi/ BKPN RI yakni Bahlil Lahadalia. Secara umum, Bupati Freddy Thie dan Menteri Investasi berdiskusi terkait pembangunan di Papua Barat dan khususnya di Kab. Kaimana.

“Senang sekali bertemu dengan putera terbaik asal Papua yakni Bapak Bahlil. Kami berdiskusi tentang masa depan pembangunan di Papua Barat, dan lebih spesifiknya di Kaimana”, imbuhnya.

Hasil diskusi tersebut, Bupati Freddy Thie dan Menteri Bahlil akhirnya memiliki pandangan yang sama terkait potensi sumberdaya di Papua Barat termasuk di Kaimana yang belum dimaksimalkan.

“Bapak Bahlil yang tumbuh dan besar di Papua menyadari betul terkait potensi sumberdaya kita, dan dengan hati beliau akan membantu investasi di Kaimana nantinya”, jelas Bupati Freddy Thie.

Bupati yang sering disapa Kaibus itu menambahkan bahwa di bawah kepemimpinannya, pemerintah daerah terus berkomitmen mendorong potensi sumber daya Kaimana ini. Untuk itu perlu melibatkan berbagai pihak termasuk kementerian.

“Menjadi catatan penting adalah berbagai potensi yang kita miliki harus terdengar sampai ke Kementerian. Untuk itu butuh kerja ekstra dan kemampuan untuk kita bisa berkomunikasi dan melobi sampai ke tingkat kementerian”, tegasnya.

Selain itu, menurutnya, berbagai potensi sumber daya jika dikelola dengan maksimal akan berdampak pada pembangunan di Kaimana dan bisa membuka lapangan kerja.
“Sudah tentu potensi ini menjadi modal kita untuk dikembangkan, yang nantinya akan mendorong pembangunan dan otomatis bisa membuka lapangan kerja di sana”, tutupnya. (HumasKaiamana)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel