Penny Wong Hadiri KTT ASEAN di Jakarta
pada tanggal
12 Juli 2023
JAKARTA, LELEMUKU.COM -NMenteri Luar Negeri Australia Penny Wong bertolak ke Jakarta untuk menghadiri pertemuan tahunan Tingkat Menteri Luar Negeri ASEAN-Australia, Pertemuan Menteri Luar Negeri KTT Asia Timur, dan Forum Regional ASEAN. Australia melihat ASEAN sebagai pusat kawasan yang stabil, damai, dan makmur.
Baca Juga
Menurut Wong, ASEAN yang kuat sangat diperlukan untuk stabilitas kawasan. Australia akan terus bekerja dalam kemitraan dengan ASEAN untuk membentuk kawasan yang diinginkan semua pihak.
Sedangkan pada Pertemuan Menteri Luar Negeri KTT Asia Timur dan Forum Regional ASEAN, Wong akan menguraikan visi Australia untuk kawasan, dan bagaimana ASEAN serta Australia bisa bekerja sama dengan ASEAN untuk mengatasi tantangan bersama.
Di sela-sela kunjungannya ke Jakarta, Wong juga akan menghadiri acara pameran foto yang menandai 70 tahun beasiswa Australia di Indonesia, ikut berpartisipasi dalam diskusi dengan kaum muda Indonesia tentang aspirasi bersama kami untuk kawasan ini dan mengunjungi pusat kesehatan setempat untuk menegaskan kemitraan Australia dan Indonesia di bidang reformasi kesehatan. (Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.