Kukuhkan 200 Duta GenRe, Bodewin Wattimena Harap Lebih Tanggap Stunting
pada tanggal
01 Agustus 2023
AMBON, LELEMUKU.COM - Usai mengukuhkan 20 orang perwakilan 200 orang Duta Genrasi berRencana (Gen-Re) Kota Ambon, Pj. TP-PKK , Lisa Wattimena berharap Duta GenRe Kota Ambon, yang tersebar pada Desa/Negeri, dapat lebih tanggap dalam menyikapi berbagai hal, termasuk permasalahan Stunting.
Baca Juga
“Selaku Ketua TP-PKK dan wakil ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota, saya turut berbangga. Ini merupakan hadiah dari hasil kerja keras antar semua pihak, baik Pemkot Ambon, TP-PKK dan pihak lainnya dalam memerangi Stunting,” terangnya.
Oleh sebab itu, dirinya berharap dengan pengukuhan ini para Duta GenRe dapat menjalankan tugasnya pada masing-masing wilayahnya baik di Desa/Negeri.
Sebagaimana diketahui, Pengukuhan Duta GenRe kota Ambon, dilakukan pada Acara Syukuran Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-30 Provinsi Maluku, Senin (31/7/23) di Marina Hotel.
Dalam kegiatan itu, Kepala BKKBN Provinsi Maluku, Renta Rego menjelaskan untuk provinsi Maluku ada 1 Juta duta GenRe yang dikukuhkan. Diharapkan, pejuang generasi berencana tersebut akan membantu di TP – PKK desa/negeri dan Tim Pendamping Keluarga dalam upaya Percepatan angka penurunan Stunting. (DiskominfoAmbon)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.