Pemkot Ambon Terima Bantuan Motor Roda Tiga dari PT. Jasa Raharja
pada tanggal
28 Agustus 2023
AMBON, LELEMUKU.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, menerima bantuan motor roda tiga, dari PT. Jasa Raharja, yang nantinya akan difungsikan sebagai kendaraan operasional pengangkutan sampah.
Baca Juga
“Beberapa kali Pemkot memperolaeh bantuan kendaraan roda tiga. Mudah-‘usahanya apa yang diserahkan oleh PT. Jasa Raharja, dapat dimanfaatkan dengan baik guna mengurangi permasalahan sampah,” ungkapnya.
Dirinya juga menambahkan, sesuai dengan permintaan Kepala Cabang PT. Jasa Raherja, Herman Haurissa, warga kota patut menjaga ketertiban lalu lintas, kemudian mensosialisasikan bahaya berkendara apabila tidak hati-hati.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Haurissa, karanya selain memberikan motor roda tiga ini kepada Pemkot, dirinya juga mau mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), agar dapat menjaga ketertiban berlalu lintas, selain itu para guru juga dapat mengingatkan murid-muridnya agar berkendara dengan hati-hati.
“Saya mengajak Bapk/Ibu semua dalam rangka tanggungjawab bersama mencegah kecelakaan Lalu Lintas. Para guru apabila sudah selesai mengajar , tolong disampaikan kepada anak didik kata sederhana saja “Hati-hati Dijalan”, juga membantu kami mensosialisasikan program keselamatan berlalu lintas sehingga masyarakat dapat terhindar dari kecelakaan,” pungkas Haurissa.
Untuk diketahui, sampai dengan saat ini jumlah kendaraan roda tiga (Motor Roda Tiga) yang dimiliki sebanyak 41 unit, yang rupakan hibah, dan pemberian dari BUMN lainnya, melalui program CSR-nya. (DiskominfoAmbon)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.