-->

Peserta Bimbingan Teknis (Bimtek) SP4N Lapor-Omnichanel Diberi Sertifikat


AMBON, LELEMUKU.COM - Setelah mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Pengaduan Melalui Sistem Pengelolaan Pengeduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) Layanan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) dan Omnichanel, yang dilaksanakan pada, Selasa (11/7/23) lalu, para peserta menerima sertifikat sebagai tanda telah mengikuti kegiatan tersebut.

Sertifikat yang diberikan secara langsung oleh Pj. Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena ini, dilaksanakan pada ruang kerjanya (ged. A Balai Kota), hari ini Senin (31/7/23).

Wattimena, yang ditemui tim media center usai memberikan sertifikat secara simbolis tersebut mengungkapkan Pemkot saat ini berupaya untuk merespons setia pengaduan masyarakat yang disampaikan melalui media yang disediakan, baik secara online atau secara langsung dalam program Wali Kota Jumpa Rakyat (WAJAR).

“Seluruh keluhan-keluhan masyarakat yang disampaikan kepada kami terjawab dan dapat ditindaklanjuti,” tandasnya.

Lanjutnya saat ini, pihak kami memiliki berbagai platform yang dapat digunakan masyarakat sebagai media memberi saran serta mengomentari kinerja pemerintah yang tentu ya langsung di respon baik.

“Manfaatkan seluruh media yang disediakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon guna menyampaikan perasaan, ekspresi, jeritan hati mereka kemudian akan ada respon positif, hubungan timbal balik antar kami dan masyarakat,” terangnya.

Penjabat dua periode ini menegaskan, hari ini Pemkot memiliki respon yang cepat, dan tepat dalam menanggapi keluhan masyarakat.

Sementara itu, Kepala Bidang e-Government Diskominfosandi, Hendra Pesiwarissa mengatakan, Bimtek yang merupakan event tahunan ini, merupakan penguatan kapasitas bagi para admin SP4N LAPOR-Omnichanel yang bertugas pada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkot.

“Kemarin itu Bimtek itu penguatan kapasitas untuk pelayanan pengaduan. Jadi, bagaimana penangan masalah oleh admin, dan tata krama dalam menjalankan tugasnya terutama layanan Omnichanel yang membutuhkan atitude dalam menjawab setiap keluhan yang disampaikan oleh Masyarakat,” tandasnya.

Untuk diketahui, dari hasil evaluasi Diskominfosandi Kota, telah masuk Pengaduan Masyarakat Melalui Omnichanel (Live Chatt) terhitung dari Bulan Februari 2023 sampai dengan Juli 2023 sebanyak 636, dengan proses tindak lanjut sebanyak 36 laporan, selesai 600 laporan. Sementara untuk SP4N LAPOR total pengaduan yang diterima per tahun 2023 sejak Januari-Juli sebanyak 103. (DiskominfoAmbon)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel