Sambut HUT RI ke-78, 1.500 Warga Kota Jayapura Ikut Ramaikan Fun Walk
pada tanggal
07 Agustus 2023
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Sebanyak 1.500 warga Kota Jayapura dan sekitarnya ikut meramaikan fun walk atau jalan sehat yang diselenggarakan Pemprov Papua kerja sama dengan Bank Indonesia serta stake holder terkait, dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Sabtu (5/8/2023) pagi.
Fun walk mengambil titik start di Lapangan Trisila Lantamal X Hamadi, menuju Jl. Kelapa Dua, dan finish di Lapangan PTC Entrop, Kota Jayapura, dimana sehari sebelumnya menjadi tempat diselenggarakannya Festival Kopi.
Ketua Panitia HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Suzana Wanggai mengapresiasi animo masyarakat yang tahun ini ramai memadati acara fun walk tersebut. Dimana jumlah peserta, membludak 50 persen dari target sehingga pihak panitia kewalahan dalam membagikan kupon doorprioze.
"Perkiraan 1.000 orang yang ikut, tapi yang datang lebih diatas 1.500. Jadi ini luar biasa sehingga kita sangat apresiasi masyarakat yang datang ikut memeriahkan acara kemerdekaan ini".
"Karena itu, saya apresiasi dan sampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang sudah hadir memeriahkan, termasuk pihak sponsor yang ikut mendukung acara ini," terang Suzana.
Kedepan tambah Suzana, Pemprov Papua akan menggelar acara fun bike dalam rangka HUT Kemerdekaan RI. Kegiatan ini rencananya mengambil start dari Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura dan finish di Kantor Otonom, Kotaraja, Kota Jayapura.
"Tapi untuk tanggal pastinya sedang kita tetapkan. Juga nanti ada agenda pertandingan sepakbola persahabatan putra dan putri antara Indonesia Selection dengan tim dari negara tetangga PNG. Pertandingan nanti di Stadion Lukas Enembe 18 Agustus."
"Disini mari saya ajak kita warga Jayapura dan sekitarnya untuk ikut menonton, memang untuk masuk ada karcis Rp100.000 tapi nantinya digunakan untuk pemeliharaan venue Stadion Papua Bangkit," tandasnya.
Salah satu peserta fun walk, Elfira Kurniawan menyambut baik agenda kemerdekaan tersebut. Sebab selain sebagai ajang silahturahmi antar peserta fun walk yang terdiri dari masyarakat, ASN, TNI/Polri dan swasta, juga sebagai satu bentuk kecintaan terhadap NKRI.
"Hadir disini untuk memeriahkan HUT RI, tapi juga kita bisa bertemu teman dan keluarga dari institusi dan lembaga lain disini. Tapi juga kita hadir untuk sehat dan bugar juga ingin mendapatkan doorprize," ucap Elfira malu-malu, yang meski mengantongi lima kupon doorprize, namun mesti pulang dengan tangan hampa, alis gigit jari.(DiskominfoPapua)