-->

Jhon Richard Banua Sambut Kunjungan Ferdie Joseph di Jayawijaya

Jhon Richard Banua   Sambut Kunjungan Perdie  Joseph di Jayawijaya

WAMENA, LELEMUKU.COM  - Pemerintah Kabupaten Jayawijaya menyambut kedatangan Bupati Kabupaten Murung Raya  Kalimantan Tengah Dr Perdie  M. Joseph di Bandara Wamena dan dilanjutkan dengan pertemuan bersama Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua  S.E, M. serta Forkopimda Jayawijaya, Kamis (7/9/23).

Kedatangan Bupati Murung Raya ke Pemerintah Kabupaten Jayawijaya bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Murung Raya, Pemerintah Murung Raya melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka implementasi kebijakan di bidang pendidikan di Kabupaten Jayawijaya.

Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua, SE, M. Si mengatakan bahwa kunjungan dari Pemerintah Kabupaten Murung Raya merupakan Kunjungan dibidang pendidikan dan juga pelayanan Rohani.

Bupati Murung Raya mengatakan secara geografis Kabupaten Jayawijaya dan Kabupaten Murung Raya memiliki kesamaan  berada di tengah pulau, dimana Kabupaten Jayawijaya berada di tengah pulau Papua dan Murung Raya juga di tengah pulau Kalimantan.

“Untuk itu,  letak atau posisi tersebut mempengaruhi karakter Masyarakat dalam pola pencarian dibidang pertanian, bidang kesehatan dan terutama bidang pendidikan,  sehingga untuk meningkatkan SDM disesuaikan dengan  karakteristik budaya dan  juga kebijakan- kebijakan dari Pemerintah`” ungkap Bupati Dr Perdie  M. Joseph.

Setelah pertemuan dengan Bupati Jayawijaya, Rombongan Pemerintah Kabupaten Murung Raya melanjutkan kegiatan kerohanian yang sudah dijadwalkan. (DiskominfoJayawijaya)

 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel