Bodewin Wattimena Apresiasi LGJI Youth Ambon Island
pada tanggal
24 Oktober 2023
AMBON, LELEMUKU.COM -NPj. Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena memberikan apresiasi atas kontribusi positif yang diberikan oleh Komunitas Youth Ambon Island, dalam bentuk penyelenggaraan Lomba Gerak Jalan Indah (LGJI) menyambut Hari Sumpah Pemuda yang ke – 95 di tahun ini.
Baca Juga
“Kontribusi para pemuda dalam perjuangan kemerdekaan RI ditunjukan lewat pengorbanan dan jiwa patriotisme menjadi landasan kokoh bagi kita untuk membangun semangat kebersamaan,” ujarnya.
Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, akunya, selalu hadir dan memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan seperti ini, sebab turut membangun partisipasi masyarakat, dalam berbagai kegiatan pasca Pandemi COVID – 19.
Menutup sambutannya, Wattimena berharap semua warga kota Ambon, siapapun dia, yang merasa memiliki kota ini, pada waktunya juga dapat memberikan kontribusi positif dengan bersama -sama membantu menyukseskan semua program pemerintah.
Turut hadir dalam pembukaan LGJI dimaksud, Danrem 151 Binaiya, DanLantamal IX Ambon, Kepala SPN Maluku, Anggota DPRD Maluku, Jajaran Forkopimda Kota Ambon, serta pimpinan pimpinan OPD lingkup Pemkot.(DiskominfoAmbon)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.