Joe Biden Janjikan Investasi $16 Miliar untuk Proyek Kereta Penumpang
pada tanggal
07 November 2023
WASHINGTON, LELEMUKU.COM - Presiden AS Joe Biden dikenal kerap menumpang kereta api di Amerika, Amtrak. Kini ia mempromosikan investasi baru federal untuk rute kereta api di Koridor Timur Laut yang padat.
“Kami juga menginvestasikan $9 miliar untuk mengganti lebih dari 1.000 kereta dan gerbong dengan peralatan yang canggih, termasuk kereta listrik buatan Amerika. Buatan Amerika,” kata Biden.
Presiden dari Partai Demokrat tersebut melakukan perjalanan ke Bear, Delaware, dan mengumumkan pendanaan baru lebih dari $16 miliar untuk 25 proyek kereta penumpang antara Boston dan Washington. Bear terletak sekitar 20 kilometer dari rumah Biden di Wilmington.
Biden berpidato di Amtrak Bear Maintenance Shops, tempat pemeliharaan dan perbaikan kereta api. Investasi itu, menurut Gedung Putih, akan membantu kereta api berjalan lebih cepat, mengurangi penundaan dan menciptakan lapangan pekerjaan.
Dana tersebut berasal dari undang-undang infrastruktur bipartisan sekitar $1 triliun yang ditandatangani Biden hampir dua tahun lalu. Undang-undang itu adalah satu dari beberapa pencapaian legislatif yang digembar-gemborkan presiden sementara ia bersiap mencalonkan diri kembali. Dari undang-undang itu, Amtrak akan mendapat investasi baru sekitar $66 miliar, menurut Gedung Putih.
Selama 36 tahun menjadi senator, Biden melakukan perjalanan pulang-pergi dari Wilmington ke Washington setiap hari. Ia mengatakan bahwa dia telah menempuh jarak lebih dari 1,6 juta kilometer dengan Amtrak selama karirnya sebagai abdi rakyat.
Amtrak menawarkan sekitar 800.000 rute perjalanan setiap hari di Koridor Timur Laut, kata Gedung Putih. Ini menjadikannya koridor kereta api tersibuk di Amerika Serikat. (VOA)