Ridwan Rumasukun Ikuti Kegiatan PAKU INTEGRITAS - KPK RI
pada tanggal
25 November 2023
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Dalam upaya penguatan integritas bagi penyelenggara negara di tingkat kementerian / lembaga dan pemerintah daerah, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melaksanakan program yang bertajuk Penguatan Antikorupsi Untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (PAKU INTEGRITAS) yang melibatkan pimpinan dan pejabat struktural eselon 1 di lingkungan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah yang terdiri atas Ketua DPRD dan Penjabat Gubernur (24/11).
Pj. Gubernur Papua Dr. M. Ridwan Rumasukun, SE, MM yang mengikuti rangkaian kegiatan PAKU INTEGERITAS dari awal sampai dengan akhir dengan serius, memberikan apresiasi bagi KPK-RI yang telah melaksanakan kegiatan ini dan wajib diikuti oleh para Penyelanggara Negara yang telah ditetapkan, sebagai bentuk edukasi/ pembelajaran dan upaya pencegahan bagi Pejabat Publik dalam melaksanakan tugasnya agar terhindar dari perilaku korupsi. Kegiatan ini layaknya pelatihan pada umumnya, diawali dengan pre-test, materi dalam bentuk kelas dan studi kasus, studi lapangan serta diakhir dilakukan Post-test, tandasnya.
PAKU INTERGITAS terbagi menjadi 3 sagmen yakni sagmen pertama Executive Brefing; sagmen kedua Pelatihan penguatan anti korupsi untuk penyelenggara negara yang terdiri dari: Pre-Test, Pelatihan Teknis, Pemutaran Video, Studi Kasus, Studi Lapangan dan Post-Test; serta sagmen ketiga adalah Pembekalan Anti Korupsi Bagi Pasangan Penyelenggara Negera terdiri dari: Pengenalan Gratifikasi Vs Keluarga, Menjaga Nilai Anti Korupsi dalam Keluarga, dan Penyusunan rencana aksi kelompok dalam upaya pemberantasan korupsi di organisasi.
Kegiatan PAKU INTEGERITAS ini untuk Pemerintah Daerah diikuti oleh Ketua DPRD dan Penjabat Gubernur beserta pasangannya dari 12 Provinsi yaitu, Provinsi Sumatera Utara, Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Tengah, Provinsi Bali, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Provinsi Kalimantan Barat, Provinsi Kalimantan Timur, Provinsi Sulawesi Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara dan Provinsi Papua. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2(dua) hari penuh tanggal 22-24 November 2023 di Jakarta. (DiskominfoPapua)