-->

Pemprov Papua Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi

Pemprov Papua Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi

JAKARTA, LELEMUKU.COM -  Penjabat (Pj) Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun membeberkan arahan Presiden Joko Widodo Presiden Joko Widodo, saat memimpin Rapat Koordinasi Nasional Tim Pengendalian Inflasi Daerah tahun 2024 di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/6/2024).

Dalam arahannya, kata Rumasukun, Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih kepada Tim Pengendali Inflasi Pusat dan Tim Pengendali Inflasi Daerah.

"Tadi Pak Presiden menyampaikan apresiasi kepada kami yang sudah bekerja keras, yang sudah berusaha keras, untuk mengendalikan inflasi. Pak Presiden minta jangan lengah karena yang terakhir di bulan Mei lalu inflasi Indonesia berada di 2,84 persen," kata Rumasukun di Istana Negara. 

Apresiasi ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Pemprov Papua,  mengingat saat ini provinsi induk di bumi cenderawasih itu masuk dalam 10 provinsi yang tingkat inflasinya terendah. 

Terhitung  Mei 2023 hingga Mei 2024, inflasi Provinsi Papua mengalami penurunan dari 2,39 persen menjadi 2,18 persen. 

"Ini suatu capaian baik dari kami (Provinsi Papua) karena bisa menekan angka inflasi," ucap Rumasukun.

Atas capaian penurunan inflasi,  Rumasukun pun meminta para Pj bupati, pj wali kota dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk tetap solid dalam bekerjasama dan berkolaborasi mempertahankan angka inflasi yang stabil ini. 

"Kita semua tetap berkolaborasi dan sinergi dengan stakeholder, karena ini yang akan memudahkan kita untuk menghadapi tantangan dalam menangani inflasi," ujarnya. 

Selain memberikan arahan soal penanganan inflasi, sambung Rumasukun, bahwa Presiden Jokowi juga meminta para penjabat kepala daerah untuk tetap semangat menjalankan masa tugasnya hingga tiga bulan ke depan. 

"Tadi beliau (Presiden Jokowi) minta untuk kita semua (penjabat kepala daerah) tetap semangat di sisa waktu tiga bulan masa jabatan ini," tandas Rumasukun. 

Sekadar diketahui Presiden Joko Widodo dan  Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo,  menghadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 sekaligus penyerahan TPID Award 2024 yang berlangsung di Istana Negara, Jumat pagi. (Kominfo Papua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel