FISIP Universitas Cenderawasih Yudisium 192 Lulusan
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Cenderawasih (Uncen) melaksanakan yudisium kepada 192 lulusan, pada hari Senin, 28 Oktober 2024, di gedung aula FISIP. Yudisium dipimpin Dekan FISIP, Marlina Flassy, S.Sos., M.Hum., Ph.D., didampingi oleh Pembantu Dekan III dan Senat Fakultas. Dihadiri juga oleh Pembantu Rektor III, Dr. Septinus Saa, S.Sos., M.Si., serta para ketua jurusan, pegawai, staf, dan keluarga yudisiawan.
Dalam sambutannya, Marlina Flassy menekankan bahwa yudisium ini merupakan momen yang sangat berarti bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan studi mereka. Ia menjelaskan, “Hari ini menandakan bahwa saudara-saudara telah resmi dilepas dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Dari 192 lulusan, predikat kelulusan yang diraih adalah sangat memuaskan. Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk dosen, keluarga, dan orang tua.”
Marlina juga mengingatkan para lulusan untuk selalu menjaga nama baik FISIP dan Uncen. “Lulusan atau alumni FISIP adalah orang-orang hebat. Teruslah bergerak maju dan berikan yang terbaik bagi Tanah Papua,” imbuhnya.
Salah satu lulusan Program Studi Administrasi Perkantoran angkatan 2020, yang ditemui Humas Uncen, Elia Maikel Maniamboi, putra Papua asal Onate Serui, menceritakan perjuangannya menyelesaikan studi. Elia mengungkapkan perjalanan studinya yang penuh tantangan. “Saya kuliah selama 4 tahun 6 bulan. Selama ini, saya tinggal di asrama yang dibantu oleh Ikatan Keluarga Besar Onate di Jayapura,” ujarnya.
Elia juga menceritakan pengalaman sulit yang dihadapinya, ketika di semester 8 mengalami cedera patah kaki dalam sebuah pertandingan sepakbola. Situasi yang memaksany pulang kampung untuk berobat. “Setelah sembuh, saya kembali dan melanjutkan studi hingga hari ini bisa mengikuti proses yudisium,” tuturnya dengan penuh haru.
Dengan semangat juang pantang menyerah, Elia dan 191 lulusan kini siap untuk menggapai mimpi mereka dengan gelar kesarjanaan di bidang masing-masing. Selamat kepada para lulusan FISIP Uncen. (Humas Uncen)