-->

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Buton Tengah

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Buton Tengah
Kabupaten Buton Tengah atau disingkat Buteng merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara. Ibu kotanya berada di Labungkari, Kecamatan Lakudo.

Buton Tengah merupakan hasil pemerkaran dari Kabupaten Buton yang disahkan pada pertengahan tahun 2014 bersama Kabupaten Buton Selatan dan Kabupaten Muna Barat.

Ketiga daerah otonomi baru tersebut disahkan menjelang akhir kepengurusan DPR RI periode 2009-2014. Salah satu alasan pemekaran wilayah ini adalah karena permasalahan akses.

Seluruh wilayah Buton Tengah tidak berada di Pulau Buton, sedangkan ibu kota Kabupaten Buton berada di Pasarwajo.

Pelayanan dan kontrol membutuhkan biaya dan waktu yang panjang karena harus melewati laut menuju Kota Baubau, lalu dilanjutkan perjalanan darat menuju Pasarwajo di ujung timur Pulau Buton.

Sebagaimana halnya wilayah-wilayah lain bekas Kerajaan dan Kesultanan Buton, etnis di Buton Tengah juga beragam. Sampai saat ini para ahli belum mendapatkan kesepakatan berapa banyak sesungguhnya etnis yang ada di Buton. Namun jika melihat kelompok besarnya, di Buton Tengah didiami oleh penduduk dari etnis Buton-Gulamasta (Pancana), Moronene-Kabaena, Bajo, Muna, dan Wolio.

Dari sektor pariwisata, beberapa objek wisata baik wisata alam, sejarah maupun budaya menjadi daya tarik tersendiri. Dari sektor wisata sejarah kita dapat menemukan berbagai benteng peninggalan kesultanan Buton, seperti Benteng Kota Bombonawulu, Benteng Wasilomata, Benteng Gumanano dan lain sebagainya.

Dari segi wisata alam didaerah ini bisa ditemui berbagai pantai berpasir putih bersih, seperti Pantai Mutiara, Pantai Katembe, Pantai Lamena, dan masih banyak lagi. Salah satu pantai terkenal di Daerah ini yakni Pantai Mutiara yang berada di Desa Gumanano Kecamatan Mawasangka.

Untuk wisata budaya kita dapat menemukan kampung yang memegang teguh budayanya yakni kampung wasilomata yang berada di Kecamatan Mawasangka. Hampir seluruh rumah didaerah ini memiliki bentuk yang nyaris serupa.



Berikut adalah artikel dari berita dan informasi terbaru dari Kabupaten Buton Tengah :